Berita  

Polres Buton Gelar Pisah Sambut Kapolres Buton

BUTON, (MonitorSultra.Com) — Kepolisian resor Buton menggelar acara pisah sambut Kapolres dari pejabat lama AKBP Rudy Silaen, S.H.,S.I.K.,MI.Kom kepada pejabat baru AKBP Ali Rais Ndraha, S.H., S.I.K., M.M.Tr, Kamis, (10/4/2025).

AKBP Rudy Silaen pindah tugas ke Polrestabes Medan sebagai Wakapolres Medan.

Sementara, AKBP Ali Rais Ndraha sebelumnya menjabat Kasubdit 1 Ditreskrimsus Polda Sultra dan baru pertama kali menjabat sebagai Kapolres di Polres Buton.

Pada kesempatan itu, Wakapolres Medan, AKBP Rudy Silaen dalam sambutannya menyampaikan pesan dan kesan agar selalu menjalankan tugas dengan baik.

“Bahwa berdinaslah sebaik mungkin pada saat harus ada halangan yang baik, kita berdoa selalu ada halangan yang baik menyangkut keluarga untuk itu dengan tenang kita bisa bekerja. Demikian juga pelaksanaan operasional dilapangan awal-awal kita dilapangan rekan-rekan masih cenderung membawa pokoknya harus begini tidak bisa begitu, proses pelibatan semua orang itu akan lebih baik,” pesannya.

Mantan Kapolres Buton ini berharap agar apa menjadi tugas semua anggota supaya diteruskan kepada Kapolres yang baru.

“Apa yang rekan-rekan buat kepada saya terlebih dalam hal pelaksanaan tugas hendaknya diteruskan ke Kapolres yang baru banyak hal yang perlu di pelajari banyak hal yang perlu di pahami,” kata Rudy.

Kapolres baru AKBP Ali Rais Ndraha, saat memperkenalkan diri mengatakan akan meneruskan program pejabat yang lama dan akan meningkatkan pelayanan terhadap pelayanan terhadap masyarakat, sehingga masyarakat merasakan langsung kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat.

“Pada intinya saya akan meneruskan daripada pejabat yang lama juga dan akan meningkatkan lagi pada apa yang sudah dilaksanakan ini kaitannya dengan kita harus meningkatkan pelayanan kita kepada masyarakat dan masyarakat bisa langsung mengetahui dan merasakan kehadiran daripada polisi itu sendiri di tengah-tengah lingkungan masyarakat,” kata Kapolres baru.

BACA JUGA :  UKW di Baubau, 18 Peserta Dinyatakan Kompeten, Berikut Nama-namanya

“Harapannya untuk polres Buton lebih meningkat lagi dalam pelaksanaan kegiatan dalam pelayanan kepada masyarakat. Dan tidak ada komplain-komplain dari masyarakat terkait tindak personil polres Buton,” harapnya.

Pelaksanaan acara pisah sambut tersebut dilangsungkan dengan tradisi pedang pora yang diawali dengan pengalungan bunga oleh Kapolres baru kepada Kapolres lama. (Ras).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

>>>><<<<
>>