Berita  

Tahun Ini Dishub Kabupaten Buton Prioritaskan Bangun Jembatan di Nambo La Rahadi : Fokus PAD Daerah

MONITORSULTRA.com, Buton – Pemerintah daerah Kabupaten Buton, melalui Dinas Perhubungan (Dishub) merencanakan pembangunan jembatan di Kecamatan Lasalimu tepatnya di Desa Nambo, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara pada 2022 ini.

Hal itu dilakukan untuk meningkatkan PAD Daerah Kabupaten Buton di Bumi penghasil Aspal ini.

“Meningkatan PAD kita dimana yang sejak 2020 itu bapak Bupati sudah merencanakan pembangunan jembatan di Kecamatan Kapuntori, Kecamatan Lasalimu di Nambo,” kata Plt. Kadishub Kabupaten Buton, La Rahadi kepada media ini, Selasa, (25/1/2022).

Tujuan dibangunnya jembatan itu, lanjut mantan Camat Siotapina ini, untuk melayani kebutuhan kebutuhan Aspal Nasional yang nantinya akan digunakan sebagai jalur idustri pertambangan Kabupaten Buton.

“Jadi memang jembatan itu diperuntukkan untuk industri pertambangan begitu, yg prioritas jembatan ini,” ujar Rahadi

“Insya Allah tahun ini sudah mulai dikerjakan,” sambungnya.

Pekerjaan jembatan itu, menurut La Rahadi, akan dikerjakan oleh 3 instansi terkait yaitu Kementerian Perhubungan, Dishub Provinsi Sultra dan Dinas Perhubungan Kabupaten Buton.

Selain perencanaan bangunan jembatan, masih kata La Rahadi, dibidang sarana juga pada 2022 ini akan merehabilitasi lampu-lampu jalan yang ada diwilayah Kabupaten Buton.

Tak hanya itu, dalam rangka meghadapi Porprov 2022 pihaknya juga saat ini tengah mengusulkan kepada Pemprov Sultra terkait sarana lalu lintas termasuk fasilitas penyelamatan jalan dilokasi sarana olahraga.

“Ini juga kita masih konsolidasikan Ini bulan Januari mudah-mudahan di Februari itu hasil dari desain seluruh bidang dari 3 bidang itu kita sudah harus kita laporkan ke Bupati dan selanjutnya kita teruskan kepak Gubernur Sulawesi Tenggara,” pungkasnya.

Penulis: Rasmin Tara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.