Berita  

Hadiri Acara Syukuran, Sabaruddin Paena Beri Warning Masyarakat Desa Wolowa Terkait Pemilihan 2024

MonitorSultra.Com, BUTON – Ketua Fraksi Nasdem DPRD Kabupaten Buton Sulawesi Tenggara, Sabaruddin Paena beri peringatan tegas (warning) kepada masyarakat Desa Wolowa, bahwa pelaksanaan tournament Voly Ball Wolowa Cup lll beberapa waktu lalu, tidak ada kaitannya dengan pemilihan 2024 mendatang.

“Hari ini saya akan pertegas kepada kita semua bahwa kegiatan voli ball kemarin dan sampai dikegiatan refreshing kita hari ini, tidak ada istilah kolaborasi Kepala desa (Jamudin-red) dan teman-teman yang lain tentang kepentingan politik saya kedepan,” katanya.

“Sama sekali tidak ada,” tegas Sabaruddin Paena.

al itu Ia sampaikan, saat menghadiri acara syukuran atas suksesnya kegiatan tournament Bola Volly Wolowa Cup lll 2022, di Pantai Lapiringa Desa Wolowa, pada Senin, (13/3/2022).

Tournament itu, lanjut Bang Ruddin (sapaan akrab-red) bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara sesama teman juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa kekeluargaan.

“Kegiatan ini semata-mata untuk kita bisa mempererat tali silaturahim satu sama lain, kita bisa selalu bergandengan tangan dan menjalin keakraban,” ujar Anggota DPRD ini.

Ditempat itu, politisi Nasdem ini menyampaikan, sebagai sponsor utama tournament Wolowa Cup lll tersebut, apa yang dilakukannya semata-mata karena dalam dirinya melekat jabatan sebagai anggota DPRD Kabupaten Buton yang mana kursi didudukinya itu juga karena suara masyarakat Desa Wolowa.

“Saya hanya bentuk pengabdian saya saja sebagai anggota DPRD. Persoalan 2024 nanti kembalikan kepada Bapak Ibu, saudara – saudaraku semua. Mau pilih saya silahkan, tidak pilih juga tidak apa-apa,” ungkap mantan Bupati LIRA Buton ini.

Untuk itu, mantan Bupati LIRA ini kembali menegaskan kepada Kepala Desa Wolowa, Jamudin selaku penanggung jawab dan Ketua Panitia tournament Bola Volly Wolowa Cup lll, La Ode Syawaluddin, agar tidak mengajak masyarakat untuk memilih Sabaruddin Paena pada pemilihan 2024 mendatang.

BACA JUGA :  Sabaruddin Paena Hadiri Undangan Penamatan Siswa SDN 80 Buton di Matawia, Ketua BPD: Kami Bangga Punya Anggota DPRD Seperti Pak Sabaruddin Paena

“Saya sampaikan kepada Kepala Desa Wolowa Jamudin, saudaraku Syawaluddin saya akan menjadi sponsor utama bola voli tetapi ada satu syaratnya, jangan pernah kita berbicara tentang politik 2024, saya tidak mau,” tutur Sabaruddin.

“Jangan sampai nanti ada persepsi pemikiran masyarakat Wolowa bahwa ini Kepala Desa Wolowa undang terus Sabaruddin Paena supaya 2024 kita dukung. Saya tegaskan ditempat ini tidak ada,” pungkasnya.

Penulis: Rasmin Tara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.